Waisai, RajaAmpatNews – Pemerintah terus meningkatkan infrastruktur kesehatan. Salah satunya peningkatan Rumah Sakit Umum Daerah Raja Ampat yang di tingkatkan dari tipe D ke tipe C.
Gubernur Papua Barat Daya, Elisa Kambu dalam sambutannya mengatakan peletakan batu pertama dalam groundbreaking pembangunan RSUD Raja Ampat menjadi bukti keseriusan pemerintah pusat dalam memajukan Papua.
“Berbagai program strategis hadir ditanah papua. Termasuk Papua Barat Daya. Ini akan membuat kita bangkit bergerak makin maju dan bisa setara dengan saudara-saudara kita di nusantara.” Ungkap Elisa. Jumaat, (16/5/25).
Ditempat yang sama, Bupati Raja Ampat, Orideko Iriano Burdam menyampaikan peletakan batu pertama dalam groundbreaking pembangunan RSUD Raja Ampat menjadi moment bersejarah.
“Ini moment bersejarah sekaligus bukti nyatasinergitas antara pemerintah pusat dan daerah. Dalam meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan. Yang menjadi harapan masyarakat Raja Ampat,” ujar Ori.
Atas nama pemerintah daerah dan seluruh masyarakat Raja Ampat kami mengapresiasi dan berterimakasih kepada Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto atas pembangunan RSUD Raja Ampat