Wadan Pasmar 3 Bersama Prajurit Satlak Pasmar 3 Laksanakan Hanmars

FOTO: Wakil Komandan Pasmar 3, Kolonel Mar David Candra Viasco, S.E., M.M., M.Sc bersama prajurit Satlak Pasmar 3 melaksanakan Hanmars di Jl. Sorong-Klamono, Km. 16, Distrik Klaurung, Kota Sorong, Papua Barat Daya, Jumat (23/02/2024)/ TNI AL, Dispen Kormar Sorong
FOTO: Wakil Komandan Pasmar 3, Kolonel Mar David Candra Viasco, S.E., M.M., M.Sc bersama prajurit Satlak Pasmar 3 melaksanakan Hanmars di Jl. Sorong-Klamono, Km. 16, Distrik Klaurung, Kota Sorong, Papua Barat Daya, Jumat (23/02/2024)/ TNI AL, Dispen Kormar Sorong
banner 120x600

Sorong,RajaAmpatNews- Wakil Komandan Pasmar 3,  Kolonel Mar David Candra Viasco, S.E., M.M., M.Sc bersama prajurit Satlak Pasmar 3 melaksanakan Hanmars dalam rangka Uji Nilai Perorangan Dasar (UNPD) TW I di sekitar wilayah kerja Mako Pasmar 3, Jl. Sorong-Klamono, Km. 16, Distrik Klaurung, Kota Sorong, Papua Barat Daya. Jumat (23/02/2024).

Latihan hanmars ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan jasmani militer prajurit serta untuk memelihara kemampuan fisik sehingga mampu melaksanakan setiap tugas yang diemban dengan penuh semangat dan dedikasi yang tinggi.

Adapun medan yang dilalui oleh para prajurit cukup menantang, dimana dalam rute tersebut para prajurit melewati hutan mangrove, melalui jalan yang menanjak dan menurun dengan menggunakan peralatan tempur menempuh jarak 8 Km.

Sementara itu Wadan Pasmar 3 mengatakan bahwa, tujuan dilaksanakannya Hanmars adalah agar kemampuan fisik prajurit Pasmar 3 tetap terbina dan terjaga, sehingga diharapkan dengan dilaksanakannya kegiatan ini akan semakin mengasah kemampuan perorangan menjadi lebih unggul dan profesional. (TNI AL, Dispen Kormar Sorong/R4News)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Content is protected !!