Waisai, RajaAmpatNews- Penyanyi asal Maluku, Trisya Hetharua atau yang lebih dikenal nama panggungnya, Ona Hetharua akan tampil menghibur masyarakat Raja Ampat pada peluncuran tahapan pemilihan umum kepala daerah tahun 2024.
Acara peluncuran tahapan Pilkada 2024 tersebut berlangsung di Pantai Waisai Torang Cinta, Distrik Kota Waisai, Kamis, 30 Mei 2024.
Terkait hadirnya penyanyi yang telah melahirkan sejumlah lagu sangat populer saat ini seperti “ Antara Nyaman dan Cinta,” tersebut KPU Raja Ampat telah memajang sejumlah spanduk di Kota Waisai-Raja Ampat.
Sementara terkait, peluncuran tahapan pilkada 2024, Ketua KPU Raja Ampat, Arsyad Sehwaky mengajak seluruh elemen masyarakat untuk dapat hadir dalam kegiatan peluncuran tahapan penyelenggaraan Pilkada tahun 2024 yang akan berlangsung di Pantai Waisai Torang Cinta (WTC) tanggal 30 Mei 2024.
Dalam sambutannya saat penetapan Calon Terpilih Anggota DPRD Kabupaten Raja Ampat, Selasa, (28/5/2024) mengharapkan kehadiran seluruh lapisan masyarakat dan seluruh stakeholder di Kabupaten Raja Ampat untuk sama-sama menggaungkan dan memeriahkan tahapan pilkada serentak tahun 2024.
“Kami mengajak semua lapisan masyarakat Raja Ampat untuk sama-sama kita gaungkan dan memeriahkan peluncuran tahapan penyelenggaraan pemilihan kepala daerah Gubernur dan wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil pada pemilihan tahun 2024,” ujar Arsyad. Selasa, (28/05/24).
Selain One Hetharua, acara peluncuran tersebut juga dimeriahkan beberapa penyanyi dan group tari di Raja Ampat.
Penulis: Aditya/R4News