Dandim Raja Ampat Ajak Media Bangun Sinergi untuk Dukung Keamanan dan Pembangunan

KET: Komandan Distrik Militer (Dandim) Raja Ampat, Letkol Czi Tri Wibowo Angga Astono memberi arahan pada coffee morning dengan awak media Makodim Raja Ampat, Jumat (25/4/2025)/Foto: Petrus Rabu
KET: Komandan Distrik Militer (Dandim) Raja Ampat, Letkol Czi Tri Wibowo Angga Astono memberi arahan pada coffee morning dengan awak media Makodim Raja Ampat, Jumat (25/4/2025)/Foto: Petrus Rabu
banner 120x600

Waisai, RajaAmpatNews – Dalam suasana akrab dan penuh kehangatan, Komandan Distrik Militer (Dandim) 1805/Raja Ampat, Letkol Czi Tri Wibowo Angga Astono, menggelar coffee morning bersama awak media di Makodim 1805/Raja Ampat, Jumat (25/4/2025).

Acara ini tidak hanya menjadi momen untuk bersilaturahmi, tetapi juga untuk memperkuat sinergi dalam mendukung program-program pemerintah, khususnya di bidang keamanan, investasi, dan pembangunan di Raja Ampat.

Acara ini juga diwarnai dengan dialog interaktif antara Dandim dan awak media, yang turut dihadiri oleh Pasi Intel Kodim Raja Ampat, Ruslan. Dalam dialog tersebut, Dandim menyampaikan pesan penting kepada media mengenai peran vital media dalam menciptakan iklim yang kondusif bagi investasi dan pembangunan daerah.

“Ini kesempatan kita untuk saling mengenal dan bertukar informasi. Media memegang peran penting dalam membangun citra positif Raja Ampat agar orang tertarik berinvestasi di sini,” ujar Dandim. Ia menegaskan bahwa pemberitaan yang berimbang dan akurat sangat dibutuhkan untuk menciptakan suasana yang kondusif bagi investor serta masyarakat setempat.

KET: Komandan Distrik Militer (Dandim) Raja Ampat, Letkol Czi Tri Wibowo Angga Astono (tengah) foto bersama awak media usai acara coffee morning dengan awak media Makodim Raja Ampat, Jumat (25/4/2025)/Foto: Petrus Rabu

Dandim juga menyampaikan beberapa isu yang sedang berkembang di masyarakat, salah satunya terkait dengan pro-kontra tambang yang tengah hangat dibicarakan di wilayah Raja Ampat. Ia mengingatkan awak media untuk tidak terjebak dalam provokasi, dan lebih fokus pada penyebaran informasi yang jelas agar masyarakat tidak terpengaruh oleh informasi yang keliru. “Kita harus berhati-hati dalam menyampaikan informasi. Jangan sampai masyarakat tersesat oleh informasi yang tidak tepat,” tegasnya.

Menanggapi isu yang berkembang di Kota Sorong terkait Negara Federal Republik Papua Barat (NFRPB), Dandim menegaskan bahwa Bupati Raja Ampat, Gubernur Papua Barat, serta Pangdam Papua telah menolak dengan tegas klaim dari kelompok tersebut. “Kami harap media dapat menyampaikan penolakan ini dengan jelas kepada masyarakat,” ujar Dandim.

Dalam acara tersebut, Dandim juga mengapresiasi peran media yang telah mendukung berbagai program pemerintah, salah satunya Program Makan Bergizi Gratis (MBG), yang kini telah menjangkau sekitar 3.000 anak di Raja Ampat. Program ini bertujuan untuk menyediakan makanan bergizi bagi anak-anak sekolah.

“Kami memang tidak terlibat langsung, tetapi kami berperan mendukung agar program ini sukses. Dukungan media sangat penting agar program ini berjalan dengan baik,” ungkap Dandim.

Selain itu, Dandim juga menyampaikan rencana untuk mendirikan dua dapur sehat di Kota Waisai dan satu di Waigeo Utara untuk mendukung kelancaran Program MBG. “Dapur-dapur ini akan menyediakan makanan bergizi untuk anak-anak, sekaligus mendukung perekonomian lokal dengan membeli bahan pangan seperti sayur dan ikan dari petani dan nelayan setempat,” jelasnya.

Dapur sehat ini juga akan membuka peluang pekerjaan bagi masyarakat setempat. “Setiap dapur akan menggaji sekitar 49 pekerja dengan upah bagus bahkan jika bagus disesuaikan UMR. Ini adalah langkah baik untuk mengurangi pengangguran dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” tambahnya.

Di akhir acara, Dandim mengingatkan pentingnya kolaborasi antara media dan pemerintah dalam menyampaikan informasi yang benar dan positif kepada masyarakat. “Kami berharap media dapat terus menyampaikan informasi yang akurat. Jika ada hal-hal yang kurang baik, silakan sampaikan kepada kami agar bisa diluruskan,” tutupnya.

Dengan semangat kebersamaan, Dandim berharap semua program pembangunan di Raja Ampat dapat berjalan lancar, memberikan manfaat besar bagi masyarakat, serta mempercepat kemajuan dan kesejahteraan daerah.

Writer: Derek MambasarEditor: Petrus Rabu

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You cannot copy content of this page