Jakarta, RajaAmpatNews– Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Raja Ampat, Orideko I. Burdam, S.IP., MM., M.Ec.Dev dan Drs. Mansyur Syahdan, M.Si telah menjalani tahapan registrasi dan pemeriksaan kesehatan sebagai bagian dari persiapan pelantikan serentak kepala daerah di Istana Negara pada Kamis, 20 Februari 2025.
Registrasi dan pemeriksaan kesehatan yang berlangsung, Senin, (17/2/2025) tersebut ini merupakan prosedur wajib bagi seluruh kepala daerah terpilih untuk memastikan kesiapan administratif serta kondisi kesehatan sebelum resmi dilantik.
Agenda ini diikuti oleh para Gubernur, Wakil Gubernur, Wali Kota, Wakil Wali Kota, serta Bupati dan Wakil Bupati dari berbagai daerah di Indonesia.
Selain pemeriksaan kesehatan, proses ini juga mencakup pengambilan undangan dan tanda pangkat yang akan dikenakan saat pelantikan nanti.
Tahapan berikutnya adalah gladi bersih di Istana Presiden yang akan digelar keesokan harinya untuk memastikan kelancaran prosesi pelantikan yang akan dipimpin langsung oleh Presiden RI, Prabowo Subianto.
Pelantikan serentak ini menjadi momen bersejarah karena untuk pertama kalinya kepala daerah dari berbagai wilayah dilantik secara bersamaan dalam satu acara kenegaraan. Dengan selesainya tahapan ini, Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Raja Ampat semakin siap menjalankan amanah rakyat dan berkomitmen untuk membangun daerah yang lebih sejahtera serta produktif.