Sertijab Bupati Raja Ampat, Orideko I Burdam Berkomitmen Lanjutkan Pembangunan Untuk Raja Ampat Yang Maju dan Sejahtera

KET: Serahterima Jabatan Bupati Raja Ampat dari Abdul Faris Umlati, selaku bupati 2016-2024 ke Bupati Periode 2025-2030, Orideko Iriano Burdam yang berlangsung di Aula Wayag, Kantor Bupati Raja Ampat, Rabu (5/3/2025)/FT. Derek Mambrasar
KET: Serahterima Jabatan Bupati Raja Ampat dari Abdul Faris Umlati, selaku bupati 2016-2024 ke Bupati Periode 2025-2030, Orideko Iriano Burdam yang berlangsung di Aula Wayag, Kantor Bupati Raja Ampat, Rabu (5/3/2025)/FT. Derek Mambrasar
banner 120x600

WAISAI, RAJAAMPATNEWS – Serah terima jabatan Bupati dan Wakil Bupati Raja Ampat periode 2025-2030 telah dilaksanakan di Aula Wayag, Kantor Bupati Raja Ampat, pada Rabu (5/3/2025).

Abdul Faris Umlati, yang sebelumnya menjabat sebagai Bupati Raja Ampat, secara resmi menyerahkan kepemimpinan kepada pasangan Bupati dan Wakil Bupati terpilih, Orideko Iriano Burdam, S.IP., MM., M.Ec.Dev., dan Drs. Mansyur Syahdan, M.Si. Keduanya dilantik secara serentak oleh Presiden Republik Indonesia, Prabowo Subianto, bersama kepala daerah lainnya di Istana Negara, Jakarta.

Dalam sambutannya, Bupati Raja Ampat yang baru, Orideko Iriano Burdam, menyampaikan rasa syukur kepada Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa, atas kesempatan dan amanah yang diberikan untuk memimpin Kabupaten Raja Ampat. Ia juga mengungkapkan apresiasi kepada seluruh masyarakat Raja Ampat yang telah memberikan kepercayaan kepada dirinya dan jajaran pemerintahan yang baru.

Sebagai Bupati Raja Ampat periode 2025-2030, Orideko menegaskan komitmennya untuk melanjutkan pembangunan dan membawa daerah ini ke arah yang lebih maju dan sejahtera.

Beberapa poin utama yang menjadi fokus kepemimpinannya antara lain: Pertama, Melanjutkan program strategis yang bermanfaat bagi masyarakat, khususnya di bidang pendidikan, kesehatan, infrastruktur, dan ekonomi. kedua, Memperkuat tata kelola pemerintahan yang transparan dan akuntabel demi memastikan setiap kebijakan berpihak pada kesejahteraan rakyat. Ketiga, Mengembangkan sektor unggulan daerah seperti pariwisata, perikanan, dan ekonomi kreatif guna meningkatkan daya saing serta kesejahteraan masyarakat. Dan keempat,  Meningkatkan kesejahteraan masyarakat adat melalui kebijakan yang mendukung hak-hak adat dan pelestarian lingkungan.

Bupati juga menekankan pentingnya kerja sama antara pemerintah, sektor swasta, dan masyarakat—yang ia sebut sebagai “segitiga emas”—untuk mempercepat pembangunan daerah. Selain itu, ia mengajak DPRK Raja Ampat untuk bersama-sama menciptakan kebijakan yang berpihak kepada rakyat serta Forkopimda dalam menjaga stabilitas daerah guna mendukung pembangunan berkelanjutan.

Di akhir sambutannya, Orideko mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersatu, bekerja sama, dan bergotong royong dalam membangun Raja Ampat. Ia berharap masa kepemimpinannya dapat menjadi momentum kebangkitan bagi daerah ini menuju kemajuan dan kesejahteraan yang lebih baik.

“Dengan kerja keras, sinergi, dan doa, saya yakin kita bisa mencapai harapan bersama,” tutupnya.

Writer: Derek MambrasarEditor: Petrus Rabu

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

You cannot copy content of this page