WAISAI, RAJAAMPATNEWS – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Raja Ampat secara resmi menetapkan pasangan Orideko Iriano Burdam, S.IP., MM., M.Ec.Dev., dan Drs. Mansur Syahdan, M.Si., sebagai Bupati dan Wakil Bupati Raja Ampat terpilih untuk masa bakti 2025-2029.
Penetapan tersebut berlangsung dalam Rapat Pleno Terbuka Penetapan Pasangan Calon Terpilih Bupati dan Wakil Bupati Raja Ampat pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang digelar di Aula KPU Raja Ampat, Kamis (6/2/2025).
Ketua KPU Raja Ampat, Arsyad Sehwaki, dalam sambutannya mengapresiasi seluruh pihak yang terlibat dalam proses demokrasi, termasuk penyelenggara, pasangan calon, partai pengusung, serta seluruh masyarakat Raja Ampat.
“Saya sangat mengapresiasi seluruh pihak yang telah berpartisipasi dalam kontestasi politik ini, baik penyelenggara, pasangan calon, partai pengusung, pendukung, maupun seluruh masyarakat Raja Ampat. Apa yang telah kita lalui menjadi bagian dari sejarah yang akan terus mendorong peradaban demokrasi yang lebih baik di masa depan,” ujar Arsyad Sehwaki.

Ia juga menambahkan bahwa pelantikan kepala daerah terpilih akan dilaksanakan secara serentak pada 20 Februari 2025.
“Pelantikan serentak akan digelar pada 20 Februari 2025, baik untuk daerah yang memiliki sengketa di Mahkamah Konstitusi (MK) maupun yang tidak,” lanjutnya.
Sementara itu, Bupati terpilih Orideko Iriano Burdam dalam sambutannya menyampaikan harapannya bagi kemajuan Kabupaten Raja Ampat.
“Saya berdiri di sini mewakili Pemerintah Daerah (Pemda), karena saat ini saya juga masih menjadi bagian dari Pemda Raja Ampat. Pertama-tama, saya ingin menyampaikan permohonan maaf jika ada perkataan atau tindakan saya yang mungkin melukai masyarakat Raja Ampat,” ujar Ori, sapaan akrab Orideko I. Burdam..
Sebagai Bupati terpilih, dirinya mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bergandengan tangan membangun Raja Ampat. Adapun Motto Ori-Mansyur dalam membangun Raja Ampat adalah ‘Raja Ampat Bangkit, Produktif Menuju Kesejahteraan.
“Ini adalah moto yang akan kami pegang dalam kepemimpinan kami,” tambah Ori.
Dengan penetapan ini, pasangan Ori-Mansyur diharapkan dapat membawa kemajuan bagi Kabupaten Raja Ampat selama lima tahun ke depan.